Jumat, 30 Januari 2009

Et Deu Create la Femme



Keindahan...
Benarkah keindahan, atau hanya sebuah pelengkap saja dari resahnya jiwa...
Ketika kudapati dalam semesta ini
keberadaannya dalam wujud nyata, tak tahu apa yang sebenarnya terlintas...
Bahagiakah aku
Tentramkah jiwaku
tapi inilah hadiah
Yang selalu diidamkan
Yang memenuhi Rongga-rongga hayalan adam
Yang mengilhami denyut nadinya
mimpinya

Senin, 26 Januari 2009

Obat Penghapus Dosa dan Penyembuh Penyakit Hati

Ambillah akar pohon Keimanan dan akar pohon Tawadhu'

Taruh kedua akar tersebut dalam keranjang Taubat

Tumbuklah dengan lesung Ridho

Haluskan dengan serut kepuasan hati (Qonaah)

Masukan ke dalam kendil Takwa

Campurkan air Haya (rasa malu) kedalamnya

Didihkan dengan air Mahabbah

Denginkan dengan angin Roja'

Minum dengan sendok Hamdalah


 

Yang pernah kubaca,…

Selasa, 20 Januari 2009

Cinta tiada akhir

Aku mencintaimu, kamu mencintainya, dia mencintai maya, maya suka pada anto, anto rindu pada mala, mala kangen Ahmad, Ahmad demen pada dian, Dian Ngebet sama Hari, Hari naksir Tina, Tina mau sama Agus, Agus jatuh hati pada mulan, Mulan cenderung pada burhan, Burhan tergila-gila sama lisa, lisa pengin jadian ama ryan, Ryan memimpikan tunjung, Tunjung kesengsem sama zaid, Zaid ingin meminang sarah, Sarah maunya dilamar rozaq, Rozaq berharap pada melani, Melani ingin berjodoh dengan Stevan, Stevan memuja shinta, Shinta tergoda pada Edi, Edi mengejar Rani, Rani mendamba Yudha, Yudha Kecanthol Nurul, Nurul memikirkan Sofyan, Sofyan gandrung ama Nida, Nida Terbayang Dhani, Dhani ngefan berat ama mawar, Mawar terpanah asmara pada Tera, Tera hatinya untuk Eva, Eva jantungnya pada heru, Heru nafasnya pada levi, Levi pikirannya ke Irvan, Irvan kasihnya pada ayu, ayu sayangnya pada duta, duta kasmaran pada desi, desi mabuk rindu pada burhan, burhan jiwanya dipersembahkan pada diana, diana sayang padaku, cinta padaku... oh asmara

Minggu, 18 Januari 2009

Kemunafikan

Hidup…

Bunda mengajarkan kejujuran, keluguan, apa adanya…

Tak perlu mimpi, menikmati apa yang bukan milik diri…

Namun mata semesta selalu melirik…menggoda…

Keteguhan hati sering luluh…

Langkah pun mencicipi nafsu…

Tanganpun meraba birahi..

Mata, Hati...berdansa dengan gairah…

Jatuh dalam peluk kerling semesta…

Kutunjukan kegagahan, aku tak pernah kesana…

Tak pernah mencicipi dosa …

Tak pernah jatuh…

Meski juga telah disana, menyatu dengan cintanya…

Menipu diri…

Menunjukan topeng-topeng jahanam…

Bermuka manis berhati masam…

Pada semua yang melihat…


 


 


 

Rabu, 14 Januari 2009

bisakah

aku terus berpikir, bagaimana bikin cerita yang bagus
inspirasi ..
kutunggu hadirmu..
mo nulis yang lucu-lucu atau serius...
atau diary aja...
yang penting nulis

Rabu, 07 Januari 2009

Hah...

2009
Biarkan jemariku menari
melukis butiran-butiran dari imaji liar
pandangan nakal
tatapan genit yang menggelepar
maka jangan kau halangi
lihat dan dengar, tak perlu menghakimi
cukup didoain